5 Tempat Wisata Kuliner Surabaya yang Wajib Anda Coba

Wisata Kuliner Surabaya – Surabaya sebagai Kota Pahlawan, barangkali semua orang telah mafhum. Namun, menilik kuliner khas di Surabaya, patutlah kita ketahui pula. Apa dan bagaimanakah kuliner yang ada di kota ini? Mari kita simak penelusuran kami di beberapa tempat wisata kuliner di Surabaya berikut ini.

5 Tempat Wisata Kuliner di Surabaya Terfavorit

1. Lontong balap
Wisata Kuliner Surabaya, tak afdhol bila mengabaikan menu yang satu ini. Ya, namanya lontong balap. Hampir di setiap kampung di Surabaya, selalu ada penjual yang menjajakan kuliner ini. Rasanya lezat dan gurih di lidah.
Lontong balap
Lontong Balap, selalu disertai dengan lentho, tahu goreng, maupun tauge. Pelengkapnya pun bisa berupa sate kerang. Dua paduan ini dijamin akan melumerkan dahaga lapar Anda saat berada di Surabaya. Sebagai sajian minuman, Anda bisa memilih es kelapa muda. Hmmm…maknyuuss.
2. Sate kelopo (sate kelapa)
Sate kelopo atau kelapa merupakan makanan yang berupa sate dan berlumuran dengan bumbu yang terbuat dari parutan kelapa. Orang Surabaya menyebutnya kelopo. Varian menu yang bisa dinikmati bersamaan dengan sate kelopo ini, yaitu nasi atau lontong. Keduanya bisa dicampur dengan taburan bumbu berbahan kacang. Pun ditambah dengan serundeng.
Sate kelopo
Agar citarasanya semakin menggoyang lidah, kita bisa menyantap sate ayam, sate usus, ataupun daging sapi. Penasaran dengan harganya? Kita bisa merogoh kocek tak sampai Rp20.000.
3. Rujak cingur
Anda penggemar kuliner rujak, tepatlah bila pilihan Anda mengarah pada rujak cingur. Di Surabaya, penjual rujak yang satu ini merajalela. Apa saja komposisi rujak ini? Lazimnya rujak, tentu bahan-bahannya berupa sayuran dan aneka buah; seperti nanas, mangga, pepaya, kangkung kedondong, tahu, tempe dan lontong. Sesuai namanya, yaitu cingur maka rujak inipun kental dengan tambahan cingur atau hidung sapi. Semua bahan tersebut, disajikan dan dicampur dengan petis, gula merah, cabai, dan kacang merah yang membentuk adonan bumbu. Harganya berkisar antara 7 ribu rupiah hingga 15 ribu.
Rujak cingur
4. Semanggi Surabaya
Bila kita jalan-jalan ke kawasan Bungkul, di jantung Surabaya, tak jarang kita temui penjual Semanggi. Eksistensi makanan ini sudah semakin langka; seiring dengan makin menjamurnya makanan cepat saji. Namun, bagi pecinta kuliner tradisional, genre makanan yang satu ini, tetaplah layak untuk dinikmati.
Semanggi
Secara tampilan fisik, Semanggi tak ubahnya makanan pecel. Pembeda, Semanggi disajikan dengan menggunakan daun Semanggi yang telah dikukus. Lalu dicampur dengan kecambah, kerupuk, maupun kangkung. Cara makannya tidak dengan menggunakan sendok. Pecinta kuliner, akan menyantapnya dengan kerupuk. Lezatnya, makanan ini bertabur dengan bumbu kacang yang beraroma sangat khas. Harga yang ditawarkan, rata-rata berkisar Rp5.000. Cukup terjangkau bukan?
5. Tahu campur
Wisata kuliner Surabaya berikutnya adalah Tahu Campur. Siapapun pasti mengenal makanan yang satu ini? Popularitasnya merambah hampir semua warga di Surabaya. Dengan tampilan menu yang berisi taoge, selada air, mie kuning, tahu goreng, singkong, perkedel, kerupuk udang dan diakhiri dengan kuah sop daging. Lezat citarasanya hingga di akhir santapan. Makanan ini disajikan dengan bumbu petis yang enak. Bila kita sedang berada di Kota Pahlawan, jangan risau; sebab keberadaan makanan ini banyak dijual di sejumlah penjuru kota. Seperti warung kaki lima, resto, maupun kedai.
Tahu campur

About the author

Admin
Donec non enim in turpis pulvinar facilisis. Ut felis. Praesent dapibus, neque id cursus faucibus. Aenean fermentum, eget tincidunt.

0 komentar:

Copyright © 2014 Indonesiaku